Surabaya, kabarreskrim.co.id – Komitmen kuat Wali Kota Kediri, Vinanda Prameswati, dalam mendorong pemberdayaan masyarakat kembali menuai apresiasi. Dalam puncak peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 sekaligus Hari Ulang Tahun ke-79 Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Timur yang berlangsung di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Vinanda dinobatkan sebagai “Tokoh Muda Inovatif Pemberdaya Sosial”.
Penghargaan bergengsi dari PWI Jatim Awards ini diberikan kepada tokoh-tokoh publik yang dinilai berkontribusi besar dalam kemajuan daerah serta memiliki pengaruh positif melalui program-program berkelanjutan.
Ketua PWI Jawa Timur, Lutfil Hakim, menjelaskan bahwa Vinanda terpilih karena kiprah aktifnya dalam kegiatan sosial yang berdampak nyata bagi masyarakat. Melalui Relawan Suket Teki Nusantara (RSTN), ia dianggap berhasil menciptakan ruang kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat sipil dalam mengatasi isu sosial dan lingkungan.
“Bu Vinanda memiliki peran sentral dalam penguatan ekonomi lokal dan inisiatif pelestarian lingkungan. Inovasi-inovasinya terbukti membawa perubahan signifikan di Kediri,” ungkap Lutfil pada Senin (28/4/2025).
Selain menjabat sebagai Ketua Harian RSTN, Vinanda juga dikenal aktif dalam berbagai organisasi kemasyarakatan dan kewirausahaan. Ia memiliki rekam jejak panjang sejak masa kuliahnya di Universitas Brawijaya, termasuk dalam kegiatan riset hukum di FKPH dan perjuangannya bersama pedagang kecil sebagai Ketua Asosiasi Pedagang Kaki Lima (APKL) Kediri.
Ia juga berperan sebagai Sekretaris Mitra Bisnis Asperda Jawa Timur dan konsisten memperjuangkan ekonomi rakyat melalui pelatihan, akses pasar, dan pendampingan usaha mikro.
“Perjalanan Bu Vinanda menunjukkan bahwa kepemimpinan bukan hanya soal jabatan, tetapi aksi nyata. Ia berhasil membangun jembatan antara pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat untuk menciptakan perubahan,” imbuh Lutfil.
Atas penghargaan tersebut, Vinanda menyampaikan rasa syukur dan terima kasih. Ia menekankan pentingnya peran media dalam mendukung program pembangunan yang pro-rakyat dan mengajak seluruh insan pers menjadi mitra strategis pemerintah daerah.
"Penghargaan ini saya dedikasikan untuk seluruh masyarakat Kota Kediri. Semoga ini menjadi penyemangat kami untuk terus bekerja keras dalam menciptakan kota yang inklusif dan berdaya," ujar Vinanda.
Ia juga menegaskan bahwa pemerintahannya akan terus membuka ruang bagi kolaborasi dan partisipasi warga, serta menjadikan kritik dari media sebagai bahan evaluasi yang membangun.(Red.R)
0 Komentar